Monday, January 18, 2016

8 Faktor Resiko Terkena Kanker Kulit

8 Faktor Resiko Terkena Kanker Kulit

Kanker kulit merupakan pertumbuhan abnormal sel-sel kulit. Kanker kulit bisa terjadi pada siapa saja. Namun, ada beberapa faktor risiko yang membuat seseorang bisa terkena kanker kulit.

Berikut faktor risiko kanker kulit seperti dijelaskan Afrimal Syafarudin dokter Spesialis Bedah Onkologi dari RSU Bunda Jakarta.

Kulit Cerah

Kanker kulit lebih sering ditemukan pada orang-orang yang berkulit cerah. Sebab, orang dengan kulit cerah memiliki kadar pigmen atau melanin yang lebih sedikit dibanding kulit gelap. Dengan begitu, kulit cerah memiliki perlindungan yang lebih lemah terhadap paparan sinar ultraviolet.

"Kebanyakan yang kena itu bule karena berhubungan dengan pigmen atau kadar melanin. DI Indonesia, kanker kulit enggak banyak, sekitar 17,4 persen," ujar Afrimal.

Baca juga : WOW! Wajah Cerah dan Halus Hanya Dengan Masker Singkong

Paparan sinar UV

Terlalu sering terpapar sinar ultraviolet (UV) dari sinar matahari dapat meningkatkan risiko kanker kulit. Apalagi jika sudah sering mengalami kulit terbakar sejak kecil maupun remaja.

Afrimal pun menyarankan untuk menghindari paparan sinar utraviolet pada pukul hingga 10.00-16.00. "Hindari sinar UV dengan pakai payung, topi, pakaian lengan panjang, atau sunblock," kata Afrimal.

Banyak tahi lalat

Memiliki tahi lalat di wajah dan tubuh, normal terjadi pada setiap manusia. Namun, jika tumbuh tahi lalat dalam jumlah sangat banyak atau disebut Nevi Displastik, waspadai bisa berkembang menjadi kanker kulit.

Tahi lalat yang dicurigai kanker biasanya memiliki bentuk tidak teratur, memiliki variasi warna, dan ukurannya lebih besar dari tahi lalat normal.

Lesi kulit

Memiliki lesi kulit juga bisa meningkatkan risiko kanker kulit. Lesi yang dicurigai kanker atau lesi kulit prakanker biasanya berbentuk kasar, bersisik, berwarna cokelat, atau pink tua.

Baca juga : Tips Cara Detoksifikasi Kulit Agar Tetap Sehat

Riwayat keluarga

Beberapa kasus kanker kulit ternyata bersifat genetik atau terdapat riwayat keluarga yang pernah mengalami masalah kanker kulit yang sama.

Paparan bahan kimia

Terjadinya kanker kulit juga bisa karena banyak faktor. Salah satunya dalah sering terpapar bahan kimia. Bahan kimia bisa terpapar pada kulit melalui kosmetik yang mengandung bahan kimia bersifat karsinogenik, paparan asap rokok, hingga pestisida, dan bahan kimia berbahaya lainnya.

Semoga informasi mengenai faktor resiko kanker kulit yang telah kami uraikan pada tulisan kali ini bermanfaat. salam sehat (sumber : health.kompas.com)

TIPS MENARIK LAINNYA :
loading...

Related Posts

8 Faktor Resiko Terkena Kanker Kulit
4/ 5
Oleh
loading...
Komentar Anda :